Minggu, 19 Juni 2011

Rahasia Membangun Piramida Firaun


Sejak lama para ilmuwan bingung bagaimana cara sebuah piramida dibangun. Hal ini karena teknologi mengangkat batu-batu besar yang bisa mencapai ribuan kilogram ke puncak-puncak bangunan belum ditemukan di zamannya. Apa rahasia di balik pembangunan piramida ini?

Dua Kapal Prancis Akan Bergabung dengan Armada Kebebasan II


Dua kapal Prancis akan menjadi bagian dari armada kebebasan Gaza II yang akan berlayar dari Istanbul, Turki, untuk memecah pengepungan Israel terhadap wilayah tersebut, salah satu penyelenggara menyatakan, Sabtu lalu.

Rabu, 15 Juni 2011

Wahai Pemuda Islam - Izzatul Islam


Pekikkan takbir Allohu akbar kibarkan panji kalimat Alloh satu tertinggi
Pekikkan takbir Allohu akbar kibarkan panji kalimat Alloh satu tertinggi
Gemakan adzan gaungkan kesucian melangkah rambah hidup keseharian

Wahai pemuda Islam jalanmu penuh rintangan laut jiwa mu dalam tak berhingga
Wahai pemuda Islam jalanmu penuh rintangan laut jiwa mu dalam tak berhingga
Jadilah perkasa terpercaya dan mandiri mawas diri rela berkorban utama

Gerhana Bulan Total Dini Hari Nanti


Gerhana bulan total kembali menghampiri Indonesia. Gerhana kali ini istimewa karena masuk kategori gerhana terpanjang dalam satu abad terakhir, yaitu selama 100 menit. Fenomena astronomi ini bisa disaksikan dari Afrika, Eropa, Asia, dan Australia.

Di Indonesia, gerhana bulan bisa disaksikan pada dinihari, 16 Juni 2011, mulai pukul 01.23 WIB, ketika piringan bulan mulai memasuki bayangan gelap Bumi (umbra). Seluruh permukaan bulan berubah gelap pada pukul 02.22 WIB. Selama 110 menit berikutnya, bulan akan berada di dalam umbra Bumi.

website baru nan keren!!!! Kunjungi ya!!!

Melalui sebuah undnangan yang hadir di facebook saya pagi ini, saya mengetahui ada peresmian Website yang berfungsi untuk dakwah media maya berikutnya, Fimadani.com. Web ini datang membawa gaya dan nuansa baru bagi dakwah di dunia cyber, menyusul pendahulu-pendahulunya seperti eramuslim.com, dakwatuna.com, dll. yang telah memiliki banyak pengunjung dan peminat. Tetntu saja, karena website ini bertujuan untuk dakwah maka web ini bisa jadi alternatif jika anda merasa butuh mencari berbagai artikel, solusi dan banyak hal lainnya dalam informasi Islam.

Selasa, 14 Juni 2011

Potret Bangsa Yang Sakit, Ungkap Kejujuran Malah Hancur


Ny Siami tak pernah membayangkan niat tulus mengajarkan kejujuran kepada anaknya malah menuai petaka. Warga Jl Gadel Sari Barat, Kecamatan Tandes, Surabaya itu diusir ratusan warga setelah ia melaporkan guru SDN Gadel 2 yang memaksa anaknya, Al, memberikan contekan kepada teman-temannya saat Unas pada 10-12 Mei 2011 lalu. Bertindak jujur malah ajur!

Teriakan “Usir, usir…tak punya hati nurani” terus menggema di Balai RW 02 Kelurahan Gadel, Kecamatan Tandes, Surabaya, Kamis (9/6) siang. Ratusan orang menuntut Ny Siami meninggalkan kampung. Sementara wanita berkerudung biru di depan kerumunan warga itu hanya bisa menangis pilu.

Hanya 28,7 Persen, Pemuda Muslim Shalat 5 Waktu


Kaum muda Muslim tidak tertarik dengan politik. Mereka juga tidak mempermasalahkan wanita untuk menjadi pemimpin. Demikian hasil survei mutakhir yang dilakukan Lembaga Survei Indonesia (LSI), Goethe Institut, dan Friederich Naumann Foundation for Liberty (FNF). Mengambil sampel dari seluruh provinsi di Indonesia, survei ini menyimpulkan, hanya 28,6 persen responden mengaku tertarik dengan politik.  Bahkan, sebanyak 48 persen responden memandang politik sebagai hal yang membosankan.

UNRWA: Israel Sengaja Memiskinkan Jalur Gaza


Badan PBB untuk pengungsi Palestina mengatakan Israel memang sengaja memiskinkan rakyat Palestina di Jalur Gaza melalui pengepungan yang ketat dari wilayah kantong tersebut.

Pada hari Selasa ini (14/6), Badan PBB untuk pengungsi Palestina (UNRWA) mengatakan Gaza dilanda  tingkat pengangguran mencapai 45,2 persen pada akhir tahun 2010 - meningkat dari angka pengangguran dari semester pertama tahun ini, AFP melaporkan.

Senin, 13 Juni 2011

"Islam Menyembuhkanku dan Mengembalikan Jiwaku"


Christopher Patrick Nelson, warga negara AS keturunan Irlandia, masuk Islam ketika ia berusia 26 tahun. Sebelumnya, lelaki yang menganut agama Kristen ini pernah mempelajari berbagai keyakinan mulai dari Jainisme, ajaran Budha, Hindu, untuk menyembuhkan "penyakit"nya.

Sampai akhirnya ia menemukan Islam dan memutuskan untuk menjadi seorang muslim.

Malaysia Bantu Pendidikan Muslim Vietnam


Lembaga swadaya masyarakat dan sejumlah perusahaan Malaysia bekerja sama untuk membantu kaum Muslimin di Vietnam, untuk meningkatkan standar hidup mereka.

Konsul Jenderal Malaysia di Vietnam, Khairi Omar mengatakan, LSM dan perusahaan Malaysia memberi bantuan dalam bidang pendidikan, dengan memberikan beasiswa bagi muslim Vietnam untuk kuliah di perguruan tinggi di Negeri Jiran.

Laporan: 90% Taliban yang Ditahan AS Ternyata Warga Sipil


Setelah merilis angka yang menggambarkan keberhasilan Amerika di Afghanistan, sebuah laporan militer AS justru menunjukkan bahwa hampir 90 persen warga Afghanistan yang ditangkap atas tuduhan sebagai pejuang Taliban, ternyata faktanya adalah benar-benar warga sipil.

Papan Reklame Dakwah Islam di Sydney Dirusak


Papan reklame yang dipasang MyPeace--organisasi muslim di Australia--berisi informasi tentang Islam dirusak oleh sekelompok orang. Namun organisasi itu menyatakan akan tetap melanjutkan kampanye damai untuk menyebarkan pengetahuan tentang Islam bagi masyarakat Australia khususnya di Sydney.

Majulah Pejuang Rakyat - Shoutul Harokah


Bergerak serentak maju ke hadapan,
Wahai pejuang
Satukan langkahmu tembus rintangan,
Wahai pejuang
Jangan ada kata gentar, jangan ada kata ragu
Pejuang sejati berani dan tangguh
Jangan ada kata gentar, jangan ada kata ragu
Pejuang sejati tak pernah bimbang

Tony Blair Membaca Al-Qur’an Setiap Hari


Sejak tak lagi menjabat sebagai perdana menteri Inggris, Tony Blair lebih terbuka terhadap agama. Ia mengaku membaca Al Quran setiap hari karena membuatnya lebih melek iman.

“Untuk menjadi melek iman itu sangat penting dalam dunia global,” katanya seperti yang dilaporkan Daily Mail, Senin 13 Juni 2011. Ia membaca Al Quran setiap hari untuk memahami hal-hal yang terjadi di dunia, karena Al Quran memberikan perintah-perintah yang jelas atau instruktif.

Kamis, 09 Juni 2011

Demonstran Mesir Tuntut Syariah Islam dan Pariwisata yang Hormati Islam


Sekitar 300 orang berkumpul di Tahrir Square Kaipr, Jumat kemarin (3/6), meneriakkan kata "Islam, Islam," serta menyerukan penerapan Hukum Syariah di Mesir.

Para pengunjuk rasa juga mengajukan keberatan mengenai banyaknya wisatawan yang "melanggar tradisi rakyat," dan menuntut pengawasan yang lebih ketat dari mereka yang menerima izin untuk memasuki negara Mesir untuk tujuan pariwisata.

Wanita Sholehah - The Fikr


Perhiasan yang paling indah
bagi seorang abdi Allah
Itulah ia wanita sholehah
Ia menghiasi dunia
Itulah ia wanita sholehah
Ia menghiasi dunia

Aurat ditutup demi kehormatan
Kitab Al Qur'an didaulahkan
Suami mereka ditaatinya
Walau berjualan di rumah saja

Karena iman dan juga Islam
Telah menjadi keyakinan
Jiwa raga mampu di korbankan
Harta kemewahan dileburkan

Di dalam kehidupan ini
dia menampakkan kemuliaan
Bagai sekutum mawar yang tegar
Ditengah gelombang kehidupan

Wanita sholehah....

Tahun 2050 Rusia Menjadi Negeri Muslim


Bayangkan Rusia pada tahun 2050! Menurut Paul Goble, seorang spesialis yang secara khusus melakukan kajian terhadap minoritas etnis di Federasi Rusia, nampaknya ia memperkirakan dalam beberapa dekade mendatang, Rusia akan menjadi sebuah negara mayoritas Muslim. Sekarang jumlah Muslim di seluruh Rusia mencapai 16 juta jiwa.


Disisi lain, ada berita buruk dengan penurunan yang cepat jumlah populasi negeri Beruang Merah ini. Melihat kecenderungan populasi penduduk Rusia yang terus cenderung menurun itu telah menjadi "pusing" bagi para politisi Rusia dan para pembuat kebijakan.

Sa’id bin ‘Amir Al-Jumahy


Dia telah membeli akhirat dengan dunia, mengutamakan keridhaan Allah dan Rasul atas segala-galanya”
(Muarrikhin)

Sa’id bin ‘Amir Al-Jumahy termasuk pemuda diantara ribuan orang yang pergi ke Tan’im, di luar kota Makkah. Mereka berbondong-bondong ke sana, dikerahkan para pemimpi Quraist untuk menyaksikan pelaksanaan hukuman mati terhadap Khubaib bin ‘Ady, yaitu seorang sahabat Nabi yang mereka hukum tanpa alasan.

Menjawab dengan Aksi


Tidak semua tuduhan harus dijawab dengan kata-kata. Tidak semua wacana harus dibalas dengan bahasa verbal. Sering kali, tuduhan akan berhenti dengan sendirinya ketika dihadirkan fakta. Wacana menjadi kandas tak tersisa ketika ada aksi yang tampak demikian nyata.

Kekuatan kebenaran, yang menginstitusi dalam bentuk organ kebaikan –apakah itu jama’ah minal muslimin terlebih lagi ketika ada jama’atul muslimin- sering kali berhadapan dengan tuduhan yang direkayasa sedemikian rupa. Atau secara kebetulan ia mengalami sebuah peristiwa yang kemudian dipoles oleh musuh-musuhnya menjadi opini yang melemahkan. Dari opini itu bisa timbul dua hal.

Senin, 06 Juni 2011

Semangat Rajab


Semangat Rajab - Hari itu, Ikhwanul Muslimin mengalami ujian yang berat. Sangat berat. Penjara-penjara Mesir dipenuhi dengan aktifis Ikhwan. Mereka ditahan dengan berbagai alasan; sebagian alasan yang dibuat-buat dan sebagian lainnya dengan alasan yang tidak jelas.

Tak cukup sampai di situ, sebagian aktifis Ikhwan juga dieksekusi. Hingga berubahlah penjara menjadi tempat penjagalan. Kalau tidak dibunuh, mereka akan disiksa dengan penyiksaan di luar batas kemanusiaan.

Dua diantara ribuan aktifis Ikhwan yang dipenjara itu adalah seorang ikhwah dan naqibnya. Ketika keduanya dipindahkan dari sel semula, ikhwah itu bertanya disertai kekhawatiran.

Pertumbuhan Penduduk di Palestina Mencengangkan


Statistik Gaza mencatat, selama tahun 2010 jumlah kelahiran di Gaza mencapai 59.154 jiwa sedangkan angka kematian sebesar 3.976 jiwa. Dengan tingkat kuota kelahiran-kematian adalah 15 banding 1 ini diperkirakan dalam 21 tahun mendatang, jumlah penduduk Gaza akan tumbuh dua kali lipat.

Menurut statistik ini, Gaza mendaftar 21.490 kelahiran, sedangkan bagian utara Jalur Gaza menyaksikan kelahiran 10.350 dan di wilayah tengah Jalur Gaza tercatat 8.210 bayi yang baru lahir.

Jangan Sia-Siakan Usiamu


oleh Aidh Abdullah al-Qarni

Tiap-tiap sesuatu dapat dicari penggantinya,kecuali usia. Dan, tiap-tiap sesuatu bila telah lenyap, adakalanya dapat dikembalikan melalui suatu jalan atau lainnya, kecuali usia. Karena apa yang telah berlalu dari usia tidak dapat dikembalikan dan ia pergi untuk selamanya.

Apa yang sudah berlalu dari usia, berarti lenyap yang diharapkan masih belum pasti, dan bagimu hanyalah saat sekarang yang sedang dijalani.

Allah Ta'ala berfirman :
أَوَلَمْ نُعَمِّرْكُم مَّا يَتَذَكَّرُ فِيهِ مَن تَذَكَّرَ وَجَاءَكُمُ النَّذِيرُ
"Dan apakah Kami tidak memanjangkan umurmu dalam masa yang cukup untuk berpikir bagi orang yang mau berpikir dan (apakah tidak) datang kepada kamu pemberi peringatan?" (QS. Fathir [35] : 37)

Jumat, 03 Juni 2011

“Israel Berbahasa Indonesia” Pasang Iklan dengan Foto Tifatul Sembiring


dakwatuna.com – Jejaring sosial seperti Facebook, twitter, dan lain-lain menjadi sarana baru untuk berbagai kebutuhan di internet, salah satunya untuk menyebarkan propaganda. Tidak ketinggalan, sebuah halaman yang mengklaim diri dengan nama “Israel Berbahasa Indonesia” juga muncul di Facebook. Halaman tersebut menyatakan diri sebagai “halaman resmi Facebook Negara Israel dalam bahasa Indonesia”. Ketika berita ini diturunkan, halaman tersebut baru memiliki 746 fans.

Banyak kalangan menilai bahwa Israel akan menghalalkan berbagai cara untuk menyebarkan propagandanya.

Demonstran Yordania: Putuskan Hubungan dengan Israel


Lebih dari 3.000 warga Yordania telah melakukan aksi demonstrasi di Amman, menuntut pemerintah memutuskan hubungan dengan Israel serta menutup kedutaan Tel Aviv di Amman.

Para anak muda Yordania, anggota parlemen, dan anggota serikat buruh menghadiri demonstrasi, yang diadakan di dekat Kedutaan Besar Israel pada hari Jumat kemarin (3/6), dan meminta pemerintah untuk membatalkan perjanjian Yordania dengan Israel, termasuk perjanjian Camp David dan Oslo Accords.

Hamburg, Pertama Mengakui Islam


Peralahan-lahan Jerman menampakkan cahaya Islam. Semakin banyak komunitas Islam di negeri itu. Setidaknya, Hamburg akan menjadi negara bagian Jerman pertama yang mengakui akan Islam.

Dengan ini Islam di Jerman akan semakin semarak, di tengah-tengah kekawatiran (phobi) terhadap Islam. Apalagi, sekarang yang menerima Islam, bukan hanya pendatang, tetapi orang-orang "pribumi" sudah banyak yang masuk Islam.

Pelajar Asal Mesir Berusia 10 Tahun Dituduh Hasut Pemberontakan di Kuwait


Sebuah sekolah di Kuwait mengusir seorang pelajar Mesir berusia 10 tahun karena dituduh menghasut sentimen revolusioner, sebuah harian terkemuka Kuwait melaporkan pada hari Jum'at kemarin (3/6).

Surat kabar Kuwait Al-Rai mengatakan hari Jumat kemarin bahwa seorang guru telah mengeluarkan anak kelas lima dari sekolah setelah guru tersebut menuduh anak yang masih berusia 10 tahun tersebut menghasut pemberontakan di negara Kuwait yang kaya minyak.

Surat kabar itu melaporkan bahwa guru tersebut memutuskan untuk memberhentikan Bassem Fathy dari sekolah Al-Shay setelah ia bertanya, "Mengapa anda tidak membuat sebuah revolusi di negara Anda?".